news

Kolaborasi Keren di Pertengahan Tahun antara Mondial Creative School, Temancurhat.id, dan ESQ Business School Lahirkan Banyak Calon Pemimpin Kreatif Masa Depan

By June 19, 2022May 23rd, 2023No Comments

Pagi! Pagi! Pagi!

Pada Sabtu (18/06/2022) yang bertempat di lantai 18 Menara 165 Kampus ESQ Business School diselenggarakan acara dari Mondial Creative School yang bernama “Mondial Art Channel” dengan tema “Speak it Out Loud Generation Z.” Acara ini juga bekerja sama dengan ESQ Business School dan Temancurhat.id

Dalam acara ini diselenggarakan kegiatan seminar dan pameran karya siswa dari Mondial Creative School. Serta untuk seminarnya diselenggaakan dengan 2 tema yaitu “Beware, Bullying Ahead” dan “Yang Muda Yang Kaya” di mana untuk seminar “Yang Muda Yang Kaya” diisi oleh Founder & CEO dari Temancurhat.id yaitu Pandu Ady Winata, S.Kom yang juga merupakan alumni dari ESQ Business School Program Studi Sistem Informasi.

Acara ini berlangsung dari pukul 09.00-16.00 WIB, selain itu ESQ Business School juga ambil bagian dengan membuka stand untuk 3 program studi yaitu: Manajemen Bisnis, Sistem Informasi, dan Ilmu Komputer, di mana mahasiswa-mahasiswa dari ESQ Business School “The Next Future Leaders” yang membantu menjaga boothnya yaitu: Natasha Adisti, Alwi Ibnul Kholis, Annisa Einfadh, Damar Aji, DAN Nuha Afifah Zuhri.

Acara berlangsung ramai namun tetap kondusif. Setelah seminar, para peserta yang hadir diajak untuk “Campus Tour” ESQ Business School yang dipandu oleh teman-teman mahasiswa dari ESQ Business School, di mana rute tour nya adalah lantai 2, lantai 18, dan lantai 4.

Inilah kolaborasi keren di pertengahan tahun yang diisi dan diinisiasi oleh anak-anak muda generasi emas calon pemimpin masa depan Indonesia.

ESQ Business School
Empowering Leaders with Character
#suksesberkarakter

Leave a Reply