blog

5 Karakter yang Cocok Menjadi Siswa Jurusan Manajemen Bisnis

Siswa Jurusan Manajemen Bisnis

Salah satu kunci dalam memilih jurusan kuliah yang tepat adalah harus sesuai dengan karakter Anda. Nah, jika tertarik untuk mengambil Jurusan Manajemen Bisnis, ada baiknya memastikan dulu apakah karakter Anda memang sudah cocok dengan jurusan ini.  

Ada 5 karakter utama yang cocok untuk mengambil jurusan ini. Apa saja karakter tersebut? Berikut ini adalah penjelasan lengkapnya.

  1. Mudah Bergaul dan Berkomunikasi

Anda mempunyai karakter yang mudah bergaul dan berkomunikasi dengan orang lain? Jika iya, maka Anda sangat cocok kuliah Manajemen Bisnis.

Ketika memilih jurusan Manajemen Bisnis, Anda akan sangat membutuhkan skill komunikasi yang baik. Hal ini diperlukan untuk bisa membangun bisnis dengan baik. Di Manajemen Bisnis Anda juga harus bisa berbicara di depan umum sebagai pemimpin.

  1. Suka Berpikir Kritis

Karakter lainnya yang cocok untuk di bidang Manajemen Bisnis adalah critical thinking skill. Untuk bisa terjun di bidang ini, Anda harus mampu berpikir kritis dari setiap masalah yang sedang dihadapi. Hal ini sangat membantu dalam memecahkan berbagai masalah bisnis yang akan Anda temui.

  1. Aktif dan Selalu Ingin Tahu

Mata kuliah Jurusan Manajemen Bisnis bukanlah mata kuliah yang baku. Ada banyak mata kuliah baru yang menyesuaikan dengan perkembangan zaman.

Sebagai anak Manajemen Bisnis, Anda harus selalu aktif untuk mencari tahu sesuatu yang baru. Karakter aktif dan selalu ingin tahu ini juga sangat dibutuhkan dalam dunia bisnis. Jadi Anda yang mempunyai karakter aktif dan selalu ingin tahu, tentu akan cocok di jurusan ini.

  1. Independen tapi Suka Kerja Sama

Ada kalanya dalam dunia bisnis Anda harus bisa bekerja sendiri tapi terkadang juga harus bisa bekerja dalam tim. Bagi Anda yang mempunyai karakter independen tapi tidak menutup diri untuk bekerja sama, tentu sangat cocok dengan jurusan ini.

  1. Teliti dan Suka Berhitung

Jika Anda seorang yang teliti dan suka berhitung maka jurusan ini sangat cocok untuk Anda. Dalam bidang Manajemen Bisnis, Anda harus teliti dalam melihat setiap peluang. Selain itu, Anda juga harus mampu membuat perhitungan yang matang dalam mengambil setiap keputusan.

Jadi apakah salah satu karakter di atas ada dalam diri Anda? Atau Anda mempunyai semua karakter ini? Selamat, Anda adalah salah satu siswa yang cocok mengambil kuliah Jurusan Manajemen Bisnis.

Lalu di mana kampus terbaik untuk kuliah Manajemen Bisnis? Untuk Anda yang ingin kuliah di Jurusan Manajemen Bisnis bisa langsung mendaftarkan diri di ESQ Business School. Informasi lengkapnya bisa langsung Anda cek di sini.

Leave a Reply